KODE DFP HEAD Pantai Lovina - Keindahan Tarian Lumba-lumba di Laut Pulau Dewata Bali | DestinasiPedi
IKLAN ADSENSE BAWAH SIDEBAR (250X250)

Pantai Lovina - Keindahan Tarian Lumba-lumba di Laut Pulau Dewata Bali

Wisata Bali - Pantai Lovina merupakan salah satu dari sekian banyaknya objek wisata yang ada di pulau dewata Bali. Sebagai salah satu destinasi favorit di Bali, tempat ini selalu ramai dikunjungi oleh para wisatawan, baik lokal maupun mancanegara yang ingin menghabiskan waktu liburan dengan melihat keindahan pantainya yang tergolong masih sangat alami dan juga untuk menyaksikan pemandangan langka yaitu ikan lumba-lumba yang sering kali muncul di pantai ini.
pantai-lovina-bali
Pantai Lovina - Bali
Lumba-lumba inilah yang menjadi salah satu magnet atau daya tarik wisatawan yang datang ke tempat ini. Biasanya para wisatwan akan diajak ketengah laut oleh para pemandu wisata untuk melihat pemandangan ratusan ikan lumba-lumba yang berenang bebas di sekitar pantai ini. Untuk dapat menyaksikan pemandangan ini, kamu harus berangkat ke tengah laut sebelum matahari terbit karena lumba–lumba biasanya akan bermunculan di tengah laut antara jam 6 hingga jam 8 pagi.

Lihat juga : Pura Tanah Lot - Tempat Wisata Terbaik Untuk Yang Mau Liburan ke Bali

Selain itu, Pantai Lovina juga memiliki ciri khas berupa pasir pantainya yang hitam dan lokasinya yang masih sangat alami sehingga sangat cocok untuk kamu yang ingin merasakan ketenangan masa liburan. Di sekitar area pantai ini terdapat deretan perahu nelayan yang biasa mereka gunakan untuk menangkap ikan di laut.

Sejarah Pantai Lovina

Jika berbicara tentang awal mula munculnya Pantai Lovina, maka tidak akan lepas dari sosok penggagasnya yaitu Panji Tisna. Pada sekitar tahun 1950-an beliau pergi ke beberapa negara di Eropa dan Asia untuk melakukan perjalanan wisata sambil mencari ilmu dan inspirasi tentang bagaimana cara untuk bisa memajukan Pulau Dewata Bali, khususnya untuk masyarakat Buleleng Bali.
pantai-lovina-bali
Sunset di Pantai Lovina - Bali
Selama perjalanan tersebut, ia banyak melihat tempat-tempat wisata di negara-negara eropa dan asia lain yang ditata dengan sedemikian rupa sehingga sangat indah dan elok dipandang. Hal inilah yang memunculkan inspirasi kepadanya untuk membangun tempat yang sama di tanah kelahirannya.

Lihat juga : Kalibiru Kulonprogo - Wisata Alam Super Keren di Jogjakarta

Kembali dari luar negeri pada tahun 1953, Panji Tisna segera menyatakan inspirasinya dan mulai membangun sebuah pondok bernama "Lovina" yang dimaksud untuk para “pelancong” atau wisatwan yang hendak berlibur. Dilengkapi dengan 3 kamar tidur utuk menginap dan sebuah restoran kecil dekat di pinggir laut.

Kata Lovina sendiri memiliki makna yang sangat dalam yang terdiri dari kata "Love" dari bahasa Inggris berarti "kasih" yang tulus dan "Ina" dari bahasa Bali atau bahasa daerah yang berarti "ibu". Menurut penggagasnya, Anak Agung Panji Tisna, arti "Lovina" adalah "Cinta Ibu" atau arti luhurnya adalah "Cinta Ibu Pertiwi".

Kegiatan Seru di Pantai Lovina

Ada cukup banyak kegiatan wisatwa seru yang bisa kamu lakukan selama berlibur di Pantai Lovina - Bali, yang diantaranya yaitu sebagai berikut:
pantai-lovina-bali
Lumba-lumba di Pantai Lovina - Bali
  1. Menyaksikan Lumba-Lumba
  2. Melihat Keindahan Taman Laut
  3. Menikmati Suasana Sunset
  4. Menikmati Ketenangan di Resort Terbaik
Lihat juga : Glamping Lakeside Rancabali - Eksotisme Wisata Baru di Bandung

Lokasi dan Akses ke Pantai Lovina

Tempat wisata Pantai Lovina berada di desa Kalibukbuk, kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng, Bali. Dari kota Singaraja (ibu kota Kabupaten Buleleng) untuk menuju Pantai Lovina kamu memerlukan waktu sekitar kurang lebih 20 menit (jarak 10 km) dengen menyusuri jalan Ahmad Yani ke arah Barat.

Kemudian dilanjutkan ke jalan Singaraja – Seririt. Dari Jalan A Yani, setelah menempuh perjalanan 9 km atau 16 menit kamu akan menemukan plang (tanda) petunjuk arah menuju Pantai Lovina. Ikuti arah tanda tersebut maka kamu akan sampai di Pantai Lovina.

Tiket dan Biaya

Untuk tiket masukk ke Pantai Lovina sendiri GRATIS aliyas tidak dipungut biaya. Tetapi untuk wahana wisawatanya kamu akan dikenakan biaya yang diantaranya yaitu sebagai berikut:
  • Dolphin Lovina : Rp.100.000,-/Orang
  • Online Snorkeling : Rp.100.000,-/Orang
  • Dolphine + Snorkeling : Rp.180.000,-/Orang
Untuk pemesanan tiket dolphine show, kamu bisa menghubungi kantor Dolphine Lovina melalui kontak berikut ini: 081236124950 atau 081353454212